All Vinny  

Bandung, September 

Terima kasih karena arus air yang mengalir di luar sana terdengar begitu jelas pagi ini, 

Terima kasih untuk kawanan burung yang sesekali mengeluarkan kicaunya dengan lantang, sembari sepertinya berlari ke utara atau ke selatan, 

Terima kasih atas kesejukan angin yang menembus jendela yang terbuka,

Terima kasih atas dentuman musik di seberang sana yang entah kenapa berkumandang sepagi ini,

Terima kasih atas suara mengorok oleh kawan yang tertidur sangat lelap, tak menghiraukan suara musik di atas,

Terima kasih untuk sepeda motor yang berlalu lalang di bawah sana, menandakan hari telah dimulai, Minggu sudah berjalan,

Terima kasih telah mengingatkan bahwa semua punya cerita. 

Air, angin, burung, tetangga, kawan, punya hidup yang terus berjalan, tak peduli apapun kesusahan yang sedang datang. 

Hidup tak sekedar meratapi kisah sendiri. 

Hidup adalah tentang menghargai kesulitan yang datang, berterima kasih atas apa yang masih dipunya, terlihat dan terdengar, dan menyiapkan diri untuk bangkit dan terus berjalan, karena semua punya cerita yang sama, begitu pun derita.

Hidup bukan sekedar kamu yang berduka, tapi juga tentang semua yang suka. 

3 September 2017 

Leave A Comment